Lihat Pelanggaran oleh Oknum Polisi, Mabes Polri Minta Masyarakat Tak Ragu Melapor
Mabes Polri meminta masyarakat tidak ragu melapor bila mendapati personel Korps Bhayangkara melakukan pelanggaran. Itu sesuai dengan arahan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Bahwa setiap personel Polri yang terlibat pelanggaran bakal mendapat sanksi. Sebaliknya, polisi yang berprestasi mendapat reward. Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho menyampaikan hal itu saat diwawancarai oleh awak media pada Rabu (12/2). Dia menyatakan bahwa Jenderal Sigit selalu menekankan hal itu kepada seluruh jajarannya. Tidak ada polisi yang bersalah bebas dari sanksi. ”Bapak kapolri sudah menyampaikan kepada kami semua bahwa setiap keberhasilan anggota Polri akan mendapatkan reward dan setiap anggota Polri yang melakukan pelanggaran akan mendapatkan hukuman sesuai aturan yang berlaku,” kata dia.
Tags
BeritaPolisi